Mendidik anak balita pada umumnya memang melelahkan dan harus sabar, namun bagaimana jadinya jika Anda mendidik anak balita yang super aktif? Tentunya Anda akan merasa lebih lelah lagi dan harus lebih sabar lagi daripada sebelumnya. Tidak ada yang salah dari anak balita yang super aktif. Yang salah adalah jika Anda sebagai orangtua tidak tahu bagaimana cara mendidik anak balita yang super aktif? Tentunya semua anak balita akan mengalami masa dimana dia akan menjadi super aktif. Hal ini adalah hal yang normal. Meskipun melelahkan, namun itulah nikmatnya menjadi orangtua.
Saat balita sedang super aktif, ada berbagai aktivitas yang mereka lakukan. Sebaiknya Anda mencatat perkembangan si kecil setiap hari. Dengan catatan inilah maka Anda mempunyai gambaran apa saja perubahan dan perkembangan yang terjadi pada ana balita Anda. Apakah semakin hari si anak semakin mudah berjalan, apakah ada Gerakan motoric baru hari ini, dan apakah anak sudah mengucapkan beberapa kata baru. Anak balita yang super aktif tentunya akan mengejutkan Anda lewat berbagai cara.
Tentunya Anda juga tidak perlu memaksakan anak balita Anda untuk diam. Anak tentunya tidak mengerti apa saja yang mereka lakukan. Namun dengan menjadi aktif, maka anak akan mengetahui beberapa hal. Ini adalah saat yang tepat bagi anak balita untuk mengeksplor diri mereka sendiri dan lingkungan di sekitar mereka. Bagi para oragtua, harus lebih sabar ya.