Cara Membuat Akun Twitter Dan Manfaatnya

  • Post author:
  • Post category:Teknologi

Cara Membuat Akun Twitter Dan Manfaatnya

Meskipun saat ini ekstensi Twitter mulai tergeser dengan Instagram. Namun pada tahun 2011 hingga 2015 popularitas sosial media yang terkenal dengan logo burungnya ini setara dengan para peminat Facebook. Tidak hanya itu saja hingga sekarang Twitter masih memiliki penggemar sendiri yang tetap setia. Apalagi saat ini Twitter terus melakukan pembaruan dalam fitur-fitur dan opsi yang makin kekinian. Lantas bagaimana cara membuat akun Twitter itu?.

Manfaat Membuat Akun Twitter

Pengguna Twitter yang kian hari mengalami peningkatan ini tentunya memiliki banyak dampak positif. Salah satunya yaitu sebagai media hiburan yang seru dan menyenangkan. Namun faktanya bukan hanya itu saja masih banyak lagi manfaat yang bisa diperoleh dari jejaring sosial tersebut seperti berikut ini.

  1. Mendapatkan Informasi Yang Up To Date

Jika anda ingin mendapatkan informasi yang up to date maka Twitter lah yang menjadi pilihannya. Hal itu dikarenakan adanya trending topic memungkinkan para penggunanya bisa memperoleh informasi yang paling baru mulai tentang politik, ekonomi, inspirasi hingga motivasi.

  1. Media Berbagi Dan Bertukar Informasi

Sama seperti platform medsos lainnya Twitter juga memiliki manfaat sebagai media untuk bertukar informasi. Di mana Twitter menghubungkan pengguna satu dengan lainnya secara publik dan bisa saling berbagi informasi dalam bentuk tulisan, video maupun foto. Tidak hanya itu saja di sini para pengguna juga bisa saling membalas tulisan sesuai dengan topik yang sedang trending.

Cara Membuat Akun Twitter Dengan Laptop Dan Hp

Untuk membuat akun Twitter bisa dilakukan dengan dua cara yaitu melalui laptop/PC dan smartphone. Pada dasarnya untuk mendaftarnya keduanya memiliki cara yang sama yaitu para pengguna harus membuka terlebih dahulu situs resmi dari Twitter.

  1. Cara Membuat Akun Di Twitter Via Laptop

Sebelum membuat akun Twitter dengan laptop pastikan terlebih dahulu bahwa jaringan internet dalam kondisi stabil. Hal itu bertujuan agar selama proses pendaftaran tidak ada gangguan apapun. Daripada penasaran langsung saja simak beberapa langkah berikut ini.

  • Pertama-tama buka terlebih dahulu situs resmi dari Twitter yaitu twitter.com.
  • Kemudian lakukan pendaftaran menggunakan email yang aktif atau nomor telepon.
  • Setelah itu klik “Next”.
  • Nantinya pendaftar akan menemukan kolom mengenai “ Term of service”.
  • Lalu klik “Sign Up” untuk meneruskan proses pendaftaran.
  • Tunggu beberapa menit hingga pihak Twitter mengirimkan kode verifikasi melalui SMS pada nomor yang telah terdaftar.
  • Masukkan kode verifikasi itu, lalu klik untuk melanjutkan langkah berikutnya.
  • Buatlah username dan password sesuai dengan keinginan.
  • Terakhir pilih selanjutnya atau lewati.

 

  1. Cara Membuat Akun Twitter Melalui HP Atau Smartphone

Untuk cara membuat akun Twitter melalui HP atau smartphone dapat dilakukan dengan dua cara yaitu dengan mengunjungi website resmi Twitter dan via aplikasi. Adapun cara untuk membuat akun Twitter melalui HP dengan aplikasi seperti berikut ini.

  • Pertama-tama unduh terlebih dahulu aplikasi Twitter di Play Store.
  • Setelah itu buka aplikasi dan klik “Create Akun”.
  • Kemudian isikan nama, email atau nomor telepon yang digunakan.
  • Lalu klik “Next”.
  • Tunggu beberapa menit hingga pihak Twitter berhasil mengirimkan kode verifikasi melalui SMS/ email yang digunakan untuk mendaftar tadi.
  • Masukkan kode verifikasi itu dan klik “Lanjutkan”.
  • Buatlah kombinasi password yang diinginkan.
  • Terakhir anda bisa meneruskan atau melewati opsi berikutnya yaitu sinkronisasi kontak.

Demikianlah cara untuk membuat akun Twitter baru baik melalui HP maupun laptop. Dalam hal ini untuk yang ingin tahu bagaimana cara mendaftar akun Twitter melalui HP via website resminya bisa mengunjungi laman berikut ini Gadgetinku.Com. Ketika membuat akun baru pastikan telah mengisikan semua datanya secara benar.